Hadirnya TMMD 115 Kodim Jepara, Agus: Berikan Banyak Perubahan Serta Manfaat Bagi Warga 

    Hadirnya TMMD 115 Kodim Jepara, Agus: Berikan Banyak Perubahan Serta Manfaat Bagi Warga 
    Agus Puji Warga Ujungwatu Mengungkapkan Rasa Terima Kasih Dan Bangga Mereka Atas Terselenggaranya Program TMMD Reguler ke-115 Kodim 0719/Jepara di Desa Ujungwatu, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.  

    JEPARA - Warga masyarakat Desa Ujungwatu, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah mulai mengungkapkan rasa terima kasih dan bangga mereka atas terselenggaranya program TMMD Reguler ke-115 Kodim 0719/Jepara di Desa mereka.  

    Masyarakat sangat bersyukur dan berterima kasih karena TMMD bisa membantu mengatasi kesulitan yang mereka hadapi selama ini, khususnya pembangunan  infrastruktur jalan.

    "Yang jelas, pembangunan betonisasi jalan ini sangat membantu kelancaran masyarakat dalam beraktifitas khusus para petani, " ujar pemuda Desa Ujungwatu, Agus Pujiono Wibowo.

    Wibowo yang sejak awal ikut membantu Satgas TMMD menyediakan keperluan makan dan minum ini mengaku tak pernah lelah melayani pasukan. Meski yang dia lakukan tidak seberat mereka yang ikut pengerjaan rehab RTLH dan cor jalan.

    Pria 39 tahun ini dengan senang hati rutin menyediakan keperluan sarapan pagi, makan siang dan makan malam para prajurit TNI yang terlibat dalam Satgas TMMD di Desanya. 

    “Setidaknya hal kecil ini yang bisa saya lakukan sebagai ungkapan rasa bangga dan terima kasih kepada Satgas TMMD. Kami sangat senang dan berterima kasih karena TMMD ini sangat bermanfaat bagi warga masyarakat kami, ” kata Wibowo.

    Sementara itu, Kepala Staf Kodim 0719/Jepara Mayor Arm Syarifudin W menjelaskan, TMMD Reguler ke-115 yang digelar di Desa Ujungwatu yang dimulai 11 Oktober lalu akan berakhir pada 9 November 2022. 

    Dijelaskan Kasdim 0719/Jepara, ada dua sasaran program yang dilaksanakan Satgas yakni fisik dan nonfisik. Kegiatan fisik betonisasi jalan sepanjang 1.010 meter dan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 5 unit milik warga.

    Sedang nonfisik, lanjut, Kasdim antara lain penyuluhan kesehatan Ibu hamil, stunting, pemberian bibit tanaman bermanfaat, bibit ikan dan penyuluhan hukum Narkoba serta wawasan kebangsaan.

    Redaktur           : JIS Jatmiko 

    Kontributor        : JIS Agung 

    jepara jateng tmmd reg 115
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Jalan Dibangun Satgas TMMD Kodim Jepara...

    Artikel Berikutnya

    Keseruan Anak-anak Bermain di Lokasi TMMD...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer

    Ikuti Kami